Sekretariat
Jl. Abdul Kahar | Desa Hilir Tengah | Kecamatan Ngabang | Kabupaten Landak | Telp : 085754364503
banner 728x250
Berita  

Kontingen Olah Raga dan Seni PCNU Landak di Pimpin Pj. Bupati Landak Samuel SE, M.Si Melepas 8 Atlit Terpilih dari PCNU Landak

banner 120x600
banner 468x60

Pekan Olahraga dan Seni Nahdlatul Ulama (Porseni NU) tahun ini akan diselenggarakan di Kota Solo.

Direncanakan ada 60 ribu orang dari berbagai daerah diprediksi bakal meramaikan pembukaan dan penyelenggaraan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) tingkat nasional generasi muda Nahdlatul Ulama (NU) 13-21 Januari 2023.

banner 325x300

Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangkaian menyongsong 1 Abad Nahdlatul Ulama pada 7 Februari 2023 mendatang, yang akan dipusatkan di Sidoarjo, Jawa Timur.

Sejumlah kalangan memberikan dukungan kepada suksesnya Pekan Olah Raga dan Seni Nahdlatul Ulama.

Pj. Bupati Landak Samuel, SE, M.Si beserta Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kabupaten Landak H. M ZULKARNAIN, S.Ag., M.Pd.I didampingi Ketua PCNU Landak KH. Ahmad Fauzie, H.IB, melepas 8 kontingen Pekan Olah Raga dan Seni (Porseni) Nahdlatul Ulama (NU), di Sekretariat PCNU Landak, Jum’at 13/01/2023.

Dan dalam sambutannya, Pj. Bupati Samuel, SE, M.Si berpesan agar para atlet senantiasa menjaga kesehatan.

“Kami mendoakan agar pelaksanaan kegiatan ini mulai dari pemberangkatan, kemudian di tempat pertandingan di Kota Solo, sampai nanti kembali ke Kabupaten Landak semua selalu dalam keadaan sehat wal’afiat,”. Secara khusus, Pj. Bupati Landak berharap agar mereka yang dikirim dapat mengharumkan nama Kabupaten Landak dan NU. Karena dengan membawa kemenangan, maka nama baik NU dan kabupaten juga terangkat. “Harumkan nama kabupaten kita dan NU. Saya akan selalu mendoakan agar semuanya pulang dengan membawa kemenangan,” harap Samuel.

Sementara itu, Ketua Rombongan PORSENI NU Kabupaten Landak, Hadari S. Ap menyebutkan, 8 atlet tersebut sudah mengikuti training di Ponianak Januari 2023. Mereka telah melewati penggemblengan agar selama pertandingan memiliki bekal yang memadai. Yang juga tidak kalah penting adalah mental dan kesehatan agar selalu dijaga.

“Untuk itu kami sengaja datang dalam rangka meminta doa restu kepada Ketua PCNU Landak sekaligus Pj. Bupati Kabupaten Landak, semoga dengan doa dan dukungan beliau bisa menambah semangat para atlet kita dalam berlaga nantinya,” tandasnya.

Dalam Pekan Olahraga dan Seni Nahdlatul Ulama (Porseni NU) ini, akan ada beberapa cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan. Mulai dari sepak bola, bola voli, pencak silat, bulu tangkis, dan lainnya. Sedangkan untuk kelas seni yang diperlombakan adalah qiroatul kitab kuning, hafalan alfiyah, hingga Musbaqoh Tilawatil Qur’an.

Hadir dalam kegiatan itu, Pj. Bupati Landak amuel, SE, M.Si, Kasubag TU Kemenag Kabupaten Landak, Ketua PCNU Kabupaten Landak, Ketua Fatayat NU, Katib Syuriah PCNU Kabupaten Landak, Koordinator Kontingen, Kepala SMA Takhassus Al-Qur’an Ngabang selaku Pendamping Kontingen, serta 7 Kontingen dan Pelatih silat.

banner 325x300